Silahkan bergabung ke Grup Telegram kami. Gabung Sekarang!

Search Suggest

40 Delegasi Indonesia Mengikuti ALCOB di PIM Jaksel


Pada Hari senin tanggal  7 Agustus – 11 Agustus 2023, merupakan hari bersejarah bagi 40 orang kepala sekolah dan guru se Indonesia, karena telah terlaksana nya kegiatan yang bergengsi dan spektakuler, acara ini di laksanakan di Hotel InterContinental Jaksel yang berada di Kawasan PIM ( Pondok Indah Mall ). Kegiatan yang dimaksud adalah : 2023 ALCoB ICT Volunteers ( AIV ) Workshop, yang di laksanakan oleh  : BSKAP  ( Badan Standar Kurikulum dan Asesmen Pendidikan ) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi , yang langsung di buka oleh sekretaris BSKAP Oleh Bapak Suhadi, sedangkan peserta merupakan peserta yang terseleksi dari berbagai daerah di Indonesia sebanyak 40 orang, yang di seleksi dari Alumni AIV 2020, 2021 dan 2022. Tujuan Utama dari Pelatihan AIV 2023 ini adalah :

1.      Lanjutan pelatihan ICT Via ZOOM  dari tahun 2020 sampai 2022.

2.      Mengenalkan ICT Terkini kepada Peserta AIV 2023.

3.      Menambah Wawasan tentang penggunaan Aplikasi pembelajaran yang menyenangkan

Selama pelatihan berlangsung materi-materi yang di sampaikan oleh pemateri yang berasal dari Korsel merupakan hal yang baru bagi kami dan sangat berguna nanti nya jika bisa kami teruskan di sekolah tempat kami mengabdi, baik di sekolah maupun di madrasah, adapun pemateri dan materi nya adalah sebagai berikut :

1.      APEC Education Cooperation Project oleh : Lee, Soyeon

2.      Making Image From Texts oleh : Jo, Jiyong

3.      Drawing with Smart Device oleh : Lee, Ye Seul

4.      Problem Solving Oriented Education : Won, Jiyoung

5.      TRUETRUE is a Traffic Light for endangered species oleh : Hwang, Hyungjoon

6.      Experience the beauty of Hangeul through calligraphy oleh : Kim Jihee

Pada kesempatan ini utusan dari Sumut yang terpilih ada 3 orang guru 1. Ibu Khairina Lubis M.Pd 2. Ibu Nadrah Afiati Nst M.Pd dan 3. Bapak Nazaruddin S.Pd.I, Nazar merupakan salah satu peserta yang sekarang sebagai kepala Mts swasta Madinatul Ilmi asal langkat Sumut, terpilih nya   Nazar menjadi salah satu peserta AIV 2023 ini, meupakan salah satu harapan dan doa nya selama ini, agar suatu saat bisa belajar bersama guru-guru perwakilan provinsi yang ada di Indonesia dan dapat di undang ke luar negeri untuk belajar school leadership di Korsel suatu saat nanti. Saya sangat senang dan bersyukur sekali dapat terpilih dari Angkatan 2020 sampai 2022 ini.

Seluruh peserta dihubungi beberapa hari sebelum pelatihan ini berlangsung melalui email dan WA oleh ibu Badriyah selaku panitia pelaksana dari BSKAP Kemendikbudristek, pada saat menerima info rasa tak percaya dan tak mungkin , dapat terpilih dari guru-guru hebat dan berprestasi, bahkan sudah ada yang keliling sampai luar negeri, ketika di sampaikan oleh ibu Badriyah melalui gawai pribadi, saya mengucapkan syukur yang tak terhingga dan mengucapkan terima kasih kepada panitia Bapak OKI , Ibu Badriyah dan Tim Kerja penyelenggara kegiatan karena sudah memilih sebagai salah satu peserta AIV di tahun ini.

Sebagai salah satu peserta pelatihan AIV di tahun ini , izinkan saya menyampaikan kesan dan pesan saya selama pelatihan berlangsung. Adapun Pesan saya  semoga ilmu yang telah kami terima dapatlah kami terapkan di tempat tugas pengabdian kami masing-masing. Semoga kami semua dapat terpilih kembali untuk ikut program dan di undang ke Korsel .

Sedangkan kesan yang dapat saya sampaikan adalah  :

1. Kerja panitia BSKAP keren dan hebat , cekatan dan begitu profesional

2. Fasilitas yang di sediakan oleh panitia serba Lux

3. Dapat belajar dengan guru-guru hebat dan ramah asal Korsel

4. Dapat bersilaturahmi dengan guru-guru hebat dari seluruh Indonesia

5. Mendapatkan materi yang UP TO Date

6. Mendapatkan pengalaman belajar yang menyenangkan dan bermanfaat.

Tentu nya masih banyak lagi kesan dan pesan serta harapan dari peserta lainnya.

Di akhir kegiatan seluruh peserta di ajak ke Musium Nasional dan Gallery Nasional dalam agenda Cultural Experience, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kami, bahwa kami langsung dapat melihat Lukisan, kebudayaan, suku bagsa, serta beranekaragam agama, dan sejarah awal terbentuk nya Indonesia ini, serta berbagai peninggalan patung, arca, yang tersimpan rapi di musium tersebut, setelah melakukan kunjungan ini sebagai warga negara sepatut nya kita semakin bangga menjadi warga negara Indonesia yang begitu multicultural, terdiri dari berbagai  suku bangsa, agama yang di anut warga nya yang terbentang dari sabang sampai maruke dari miangas sampai pulau rote, Kesimpulan kunjungan ini adalah begitu hebat nya INDONESIA ini.

Setelah melakukan kunjungan di musium nasional dan gallery nasional, kami berkunjung ke Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kemendikbudristek langsung di sambut ramah dan hangat oleh Bapak Hafiz Muhsin sebagai sekretaris Badan Bahasa dan staf , dan berkunjung ke perpustakaan serta mendapatkan penjelasan tentang UKBI dan pada malam hari nya peserta di sambut dengan makan malam dengan penuh keakraban.

Ucapan terima kasih saya kepada seluruh panitia penyelenggara Bapak OKI, Ibu Badriyah, Tim BSKAP, Para pengajar asal Korsel atas ilmu dan wawasan, begitu juga saya ucapkan terima kasih kepada bapak Zakaria Kepala MIS Dedikatif alumni AIV 2020 yang mengingatkan saya untuk bergegas ke ruang pelatihan serta bersedia mendengarkan  diskusi kami tentang menjadi guru di pelosok Sumut dan Jatuh bangun mengelola Madrasah, begitu juga sahabat-sahabat di kelompok 5 yang siap membantu saya ada ibu Desy, Ibu Resi, Ibu Suci dan Bapak A. Budi, Tak lupa juga saya ucapkan terima kasih kepada sahabat-sahabat IGIERS yang menjadi peserta AIV tahun 2023 ini , dan ucapan terima kasih saya kepada ketua Kami di IGI MAS Danang Hidayatullah, yang selalu mensupport agar terus berkarya dan membagun jaringan, dan mas muhammad rizki sultan asal langsa Aceh, serta sahabat-sahabat bapak ibu peserta AIV 2023 yang keren dan hebat. 

Sebagai kata terakhir dari kami : kami doakan semoga panitia, pemateri serta bapak dan ibu semua guru-guru hebat mendapat keberkahan dan murah rezeki untuk kita semua , serta semakin semangat kita mendidik anak bangsa, karena berhasil atau tidak nya pendidikan itu di awali dengan semangat dan tekad guru-guru dalam mendidik dan membina serta siap menjadi jembatan peserta didik untuk sukses.

 Kalau Tuan ke Kota Jakarta

Jangan Lupa mampir ke MANGGA Dua

Kalau Tuan hendak bertutur kata

Ingatlah  pribahasa : haluskan suara, dengarkan seksama

 

Jalan-jalan ke kota Medan

Jangan Lupa ke Danau Toba

Kalau ada waktu dan kesempatan

Kami sambut sahabat AIV 2023 dengan bangga












Saya Adalah Salah satu guru Bahasa Arab di Mts Madinatul Ilmi Desa Lubuk Kertang

Posting Komentar